send link to app

Be Pung Mobile


4.4 ( 7824 ratings )
Финансы
Разработчик BANK PEMBANGUNAN DAERAH NUSA TENGGARA TIMUR, PT
бесплатно

SYARAT DAN KETENTUAN MOBILE BANKING

Nasabah dapat menggunakan layanan Be Pung Mobile untuk memperoleh informasi dan atau melakukan transaksi perbankan sesuai dengan ketentuan sebagai berikut :
1. Aplikasi Be Pung Mobile dapat digunakan setelah Nasabah melakukan aktivasi, mendapatkan user login secara sistematis, membuat Password login dan PIN (Personal Identification Number) pada saat pertama kali transaksi.
Selanjutnya kebenaran data yang diberikan/diinput dalam sistem perlu dilengkapi dengan surat pernyataan Nasabah sehingga menjadi bukti jika terjadi permasalahan atau kesalahpahaman dikemudian hari.
2. Apabila dalam jangka waktu 2 menit Nasabah tidak melakukan transaksi apapun maka aplikasi akan log out secara otomatis dan kembali ke halaman log in.
3. Pada saat melakukan transaksi perbankan dengan menggunakan Be Pung Mobile, Nasabah wajib memastikan kelengkapan dan kebenaran data transaksi yang dicantumkan sebelum proses transaksi dilanjutkan.
4. Setiap instruksi yang diberikan Nasabah melalui layanan aplikasi Be Pung Mobile tidak dapat dibatalkan apabila telah dikonfirmasi atau diproses.
5. Setiap perintah yang telah diberikan Nasabah menurut syarat dan ketentuan layanan ini merupakan bukti yang sah, dan Bank tidak berkewajiban untuk meneliti keabsahan dari transaksi dimaksud, kecuali dapat dibuktikan sebaliknya.
6. Bank berhak untuk tidak melaksanakan perintah Nasabah, apabila :
a. Saldo rekening Nasabah tidak mencukupi untuk melakukan proses transaksi perbankan dimaksud.
b. Terdapat indikasi adanya tindak pidana dari rekening Nasabah yang digunakan dalam layanan ini.
7. Segala konsekuensi yang timbul sebagai akibat dari penyalahgunaan Be Pung Mobile merupakan tanggung jawab Nasabah sepenuhnya dan membebaskan Bank dari segala tuntutan dalam bentuk apapun yang timbul dari pihak manapun.
8. Sebagai bukti pelaksanaan transaksi, Nasabah mendapatkan bukti transaksi yang tersimpan pada inbox transaksi di aplikasi Be Pung Mobile.
9. Transaksi Tarik tunai tanpa kartu hanya bisa dilaksanakan menggunakan nomor handphone yang terdaftar pada akun mobile banking nasabah pengirim


PIN dan Password Aplikasi Be Pung Mobile
1. Nasabah wajib mengamankan user dan password aplikasi serta PIN yang dimiliki dalam kaitan tersebut Nasabah tidak diperkenankan :
a. Memberitahukan user dan password aplikasi serta PIN kepada orang lain;
b. Menyimpan user dan password serta PIN dalam memori selular atau sarana penyimpanan lain yang memungkinkan diketahui orang lain.
2. Nasabah diwajibkan mengganti password dan PIN aplikasi Be Pung Mobile secara berkala;
3. Segala konsekuensi yang timbul sebagai akibat penyalahgunaan password dan PIN aplikasi Be Pung Mobile merupakan tanggung jawab Nasabah sepenuhnya dan dengan ini Nasabah membebaskan Bank dari segala tuntutan yang akan timbul dalam bentuk apapun dan dari pihak manapun;
4. Apabila Nasabah salah dalam memasukkan password dan PIN aplikasi Be Pung Mobile dikarenakan lupa dan terblokir secara otomatis, diwajibkan untuk mendatangi kantor Bank NTT terdekat untuk melakukan aktivasi ulang.

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi Kantor Bank NTT terdekat atau hubungi Call Center Bank NTT 14013